Pages

Selasa, 26 April 2011

Wow, Manusia Terkecil Mahir Karate!

DETIKPOS.net - Khagendra Thapa Magar tidak sabar menunggu empat bulan lagi, yaitu saat usianya menginjak 18 tahun. Bagaimana tidak, remaja asal Nepal ini akan dinobatkan sebagai manusia terpendek di dunia.

Saat ini, tinggi Magar hanya 51 cm dan bobotnya 4,5 kg. Namun, dengan postur semungil bayi yang baru lahir itu, Magar sudah sangat tenar di Nepal.

Ia menjadi pesohor baru. Meski belum ditetapkan oleh Guiness Book of Record, para politisi Nepal sudah menyebutnya sebagai manusia terkecil. ”Beratnya waktu lahir cuma 600 gram. Seperti melihat anak ayam yang baru menetas,” kata ibu Magar, Dhana Maya Thapa Magar (36), ketika ditemui di rumahnya di Distrik Baglung, 125 km dari ibu kota Nepal, Kathmandu, beberapa waktu lalu.

Bagaimanapun kondisi bayi yang jauh dari normal itu membuat Dhana syok. Ia mengaku sempat malu atas kondisi anaknya dan itu membuatnya enggan keluar rumah. ”Namun, sekarang, yang ada hanya rasa bangga dan ingin cepat-cepat mendengar dia dinobatkan sebagai manusia termungil di dunia,” katanya.

Dari sisi medis, belum jelas penyebab tidak berkembangnya tubuh Magar. Namun, para dokter di Nepal yakin kondisi itu disebabkan tidak berfungsinya kelenjar pituirari. Meski begitu, keluarga Magar yakin bahwa remaja itu sehat-sehat saja. Bahkan, mereka mendirikan Yayasan Khagendra Thapa Magar untuk mempromosikan upaya mereka memecahkan rekor itu.

Sang ayah, Rupp Abrader Thana Magyar (36), mengungkapkan, ketenaran anaknya sudah sampai di seluruh Nepal, bahkan sudah menembus India. Magar tampil bersama sebuah kelompok tari dan itu memungkinkannya tampil di mana-mana. “Memang, dia tampil hanya beberapa kali dalam setahun dan sekarang kami melakukan ini supaya semua orang tahu bahwa dia akan menjadi orang terkecil di dunia,” katanya.

Bila sampai saatnya ia dinobatkan sebagai manusia terkecil itu, Magar akan mengambil alih rekor itu dari tangan He Ping Ping, pemuda asal Huade, China, yang tingginya 73 cm. Karena mempunyai kesulitan belajar, saat ini Magar belajar di taman kanak-kanak agar bisa sekadar baca tulis dan menghitung.

Sehari-hari ia juga membantu orangtuanya yang berjualan buah segar di Phokara tiap akhir pekan. Adapun untuk mengisi waktu luang, dia menonton tayangan karate di televisi. “Begitu dinobatkan sebagai manusia terkecil, saya bisa mewujudkan impian saya mengunjungi Amerika Serikat. Di sana saya bisa pamer kebolehan saya menari dan kemampuan saya dalam karate,” ungkap Magar.

Agaknya, Magar sudah melihat betapa tenarnya Ping Ping yang langsung melalang buana begitu dinobatkan sebagai pria terkecil. Ping Ping juga bertemu dengan manusia tertinggi dan berpose bersama perempuan dengan kaki terpanjang. Semuanya berada di belahan lain bumi. tel/sas

Sumber: Kompas.com


DETIKPOS.net
- Khagendra Thapa Magar tidak sabar menunggu empat bulan lagi, yaitu saat usianya menginjak 18 tahun. Bagaimana tidak, remaja asal Nepal ini akan dinobatkan sebagai manusia terpendek di dunia.

Saat ini, tinggi Magar hanya 51 cm dan bobotnya 4,5 kg. Namun, dengan postur semungil bayi yang baru lahir itu, Magar sudah sangat tenar di Nepal.

Ia menjadi pesohor baru. Meski belum ditetapkan oleh Guiness Book of Record, para politisi Nepal sudah menyebutnya sebagai manusia terkecil. ”Beratnya waktu lahir cuma 600 gram. Seperti melihat anak ayam yang baru menetas,” kata ibu Magar, Dhana Maya Thapa Magar (36), ketika ditemui di rumahnya di Distrik Baglung, 125 km dari ibu kota Nepal, Kathmandu, beberapa waktu lalu.

Bagaimanapun kondisi bayi yang jauh dari normal itu membuat Dhana syok. Ia mengaku sempat malu atas kondisi anaknya dan itu membuatnya enggan keluar rumah. ”Namun, sekarang, yang ada hanya rasa bangga dan ingin cepat-cepat mendengar dia dinobatkan sebagai manusia termungil di dunia,” katanya.

Dari sisi medis, belum jelas penyebab tidak berkembangnya tubuh Magar. Namun, para dokter di Nepal yakin kondisi itu disebabkan tidak berfungsinya kelenjar pituirari. Meski begitu, keluarga Magar yakin bahwa remaja itu sehat-sehat saja. Bahkan, mereka mendirikan Yayasan Khagendra Thapa Magar untuk mempromosikan upaya mereka memecahkan rekor itu.

Sang ayah, Rupp Abrader Thana Magyar (36), mengungkapkan, ketenaran anaknya sudah sampai di seluruh Nepal, bahkan sudah menembus India. Magar tampil bersama sebuah kelompok tari dan itu memungkinkannya tampil di mana-mana. “Memang, dia tampil hanya beberapa kali dalam setahun dan sekarang kami melakukan ini supaya semua orang tahu bahwa dia akan menjadi orang terkecil di dunia,” katanya.

Bila sampai saatnya ia dinobatkan sebagai manusia terkecil itu, Magar akan mengambil alih rekor itu dari tangan He Ping Ping, pemuda asal Huade, China, yang tingginya 73 cm. Karena mempunyai kesulitan belajar, saat ini Magar belajar di taman kanak-kanak agar bisa sekadar baca tulis dan menghitung.

Sehari-hari ia juga membantu orangtuanya yang berjualan buah segar di Phokara tiap akhir pekan. Adapun untuk mengisi waktu luang, dia menonton tayangan karate di televisi. “Begitu dinobatkan sebagai manusia terkecil, saya bisa mewujudkan impian saya mengunjungi Amerika Serikat. Di sana saya bisa pamer kebolehan saya menari dan kemampuan saya dalam karate,” ungkap Magar.

Agaknya, Magar sudah melihat betapa tenarnya Ping Ping yang langsung melalang buana begitu dinobatkan sebagai pria terkecil. Ping Ping juga bertemu dengan manusia tertinggi dan berpose bersama perempuan dengan kaki terpanjang. Semuanya berada di belahan lain bumi. tel/sas

Sumber: Kompas.com


»»  BERIKUTNYA...

Manusia Tertinggi Dan terkecil Di Dunia

China kini memang jadi ikon dunia karena di sana segala ada. Mulai dari macam-macam produk berharga miring, hingga hal unik yang tak ada duanya di dunia. Untuk hal terakhir ini, China punya ikon unik, yakni mereka memiliki manusia tertinggi danterpendek di dunia.

Pada buku Guinness Book of Record 2007, manusia tertinggi dunia tercatat berasal dari China yaitu Bao Xishun dengan tinggi 7 kaki 9 inci atau sekitar 2,36 meter. Sedangkan manusia terpendek-juga berasal dari China-bernama He Pingping. Tingginya hanya 2 kaki 4 inci atau sekitar 73 centimeter.


Bao yang kini beristrikan Xia Shujun ini merupakan penduduk Chi Feng, Mongolia Dalam, China. Pertumbuhan pria yang berprofesi sebagai gembala ini dari kecil sampai usia 16 tahun sebenarnya tergolong normal. Namun, selama tujuh tahun kemudian pertumbuhannya sangat pesat hingga menjulang sampai setinggi dua meter lebih.

Sedangkan He Pingping yang lahir pada Juli 1988 ini berasal dari Mongolia Dalam, China. Menurut ayahnya, ketika lahir He berukuran sangat kecil seperti palem. Pertumbuhannya sangat lambat. Kemudian ia memeriksakan he ke dokter. Menurut dokter penyebabnya adalah kelainan tulang yang disebut dengan osteogenesis imperfecta.

Namun, kini rekor Bao sebagai manusia tertinggi menurut Guinness Book of Record terbaru tahun 2008, sudah terpecahkan. Ia kalah dari Leonid Ivanovyc Stadnyk asal Uni Soviet yang memiliki tinggi 8 kaki lebih 6 inchi atau setinggi 2,59 meter.

Meski begitu, Bao dan He masih merupakan "produk" China yang dianggap sangat unik. Karena itu, selisih tinggi mereka yang sangat ekstrim akan dipertontonkan dalam sejumlah karnaval di China hingga Eropa.

Sumber : http://www.andriewongso.com/awartikel-1074-Tahukah_Anda-Manusia_Tertinggi_Dan_terkecil_Di_Dunia
»»  BERIKUTNYA...

Jumat, 08 April 2011

Kiper-kiper terbaik di Piala Dunia

Dalam pertandingan sepakbola, setiap lini dalam tim memiliki peran penting. Namun ada satu posisi yang paling krusial. Satu tim dipastikan mengalami kekalahan bila bertanding tanpa didampingi kiper.

Selain striker atau bomber paling berbahaya, setiap kali Piala Dunia digelar juga diumukan penjaga gawang terbaik. Pilihan terbaik merupakan penilaian yang dilakukan oleh Tim Studi Teknis Badan Sepakbola Dunia (FIFA).

Setiap kiper terbaik berhak menggenggam penghargaan Yashin. Nama Yashin sendiri merupakan kiper legendari asal Rusia Lev Yashin yang mengantongi berbagai gelar bergengsi.

Mantan kiper Timnas Inggris Gordon Banks dan Italia Dino Zoff pernah dianugerahkan gelar tersebut.

Bagaimana dengan Piala Dunia 2010 ini? Siapakan kiper yang bakal menunjukkan talenta terbaiknya sepakan turnamen?

Berikut kiper terbaik Piala Dunia:

Piala Dunia 1930 di Uruguay

Enrique Ballesteros (Uruguay)
prestasi=membawa uruguay juara piala dunia yang pertama 1930

Piala Dunia 1934 di Italia

Ricardo Zamora (Spanyol)

Ricard Zamora Martínez (Ricardo Zamora) (21 Januari 1901 - 15 September 1978) merupakan seorang pemain dan pelatih sepak bola berkebangsaan Spanyol. Dia bermain untuk klub Espanyol, FC Barcelona, Espanyol, Real Madrid, dan OGC Nice.
Klub yang pernah ia latih adalah OGC Nice, Atlético Aviación, Celta de Vigo, CD Málaga, Spanyol, dan RCD Español

Piala Dunia 1938 di Prancis

Frantisek Planicka (Rep Ceska)

Piala Dunia 1950 di Brasil
Roque Maspoli (Uruguay)
Roque Gastón Máspoli (12 Oktober 1917 di Montevideo - February 22, 2004 di Montevideo) adalah seorang Uruguay football player dan pelatih.Dia adalah penjaga gawang untuk tim nasional Uruguay yang memenangkan Piala Dunia 1950

Piala Dunia 1954 di Swiss

Gyula Grosics (Hungaria)

Gyula Grosics (Hungaria pengucapan: [ɟulɒ ɡroʃitʃ]; lahir 4 Februari 1926 di Dorog) adalah Hungaria mantan sepak bola penjaga gawang yang bermain 86 kali untuk Hungaria Tim nasional sepak bola dan merupakan bagian yang legendaris Tim Emas dari tahun 1950-an.Dia dijuluki Black Panther (Hungaria: Fekete Párduc)
Dia adalah seorang peserta di tiga Piala Dunia berturut-turut, Piala Dunia FIFA 1954, Piala Dunia FIFA 1958 dan Piala Dunia FIFA 1962. Dalam karir klub, ia bermain untuk klub Hungaria MATEOSZ, Budapest Honvéd FC dan Tatabányai Bányász, di mana ia pensiun pada tahun 1962

Piala Dunia 1958 di Swedia

Harry Gregg (Irlandia Utara)


Harry Gregg, MBE (lahir 25 Oktober 1932)
Dia kadang-kadang disebut "The Hero of Munich 'karena dia menarik beberapa dari teman-teman timnya dari pesawat yang terbakar selama bencana udara Munich termasuk Bobby Charlton, Jackie Blanchflower dan Dennis Viollet

Piala Dunia 1962 di Chili

Viliam Schrojf (Rep Ceska)


Dia adalah seorang peserta di tiga Piala Dunia berturut-turut Piala Dunia FIFA 1954, Piala Dunia FIFA 1958 dan pada Piala Dunia FIFA 1962, di mana Cekoslowakia mengejutkan dunia dan pergi melalui ke final, kalah dari juara Brasil. Keberhasilan Cekoslowakia sebagian besar disebabkan oleh kinerja Schrojf yang luar biasa.. Namun akhir terbukti menjadi hari hitam untuk Schrojf, dengan dua gol Brasil dihasilkan dari kesalahannya. Dengan negaranya memimpin 1-0, Setengah jalan melalui babak kedua, dengan 1-2 , matahari masuk ke matanya dan gagal untuk menangkap bola yang sederhana dengan benar, yang mendarat langsung di kaki VAVA, yang mengambil kesempatan untuk menjadi pemain pertama kalinya mencetak gol dalam dua final Piala Dunia yang berbeda

Piala Dunia 1966 di Inggris

Gordon Banks (Inggris)


Gordon Banks (lahir pada 30 Desember 1937 di Sheffield) merupakan mantan pemain sepak bola berkebangsaan Inggris. Dia pernah bermain untuk tim Chesterfield F.C., Leicester City F.C., Stoke City F.C., dan Fort Lauderdale Strikers. Di timnas Inggris, dia bermain 73 kali. Berposisi sebagai kiper. Dia pernah membela timnas Inggris pada Piala Dunia FIFA 1966 dan Piala Dunia FIFA 1970. Dia berhasil membawa timnya meraih juara Piala Dunia FIFA 1966

Piala Dunia 1970 di Meksiko

Ladislao Mazurkiewicz (Uruguay)


Ladislao Mazurkiewicz (lahir 14 Februari 1945 umur 63, di Piriápolis) adalah sebuah Uruguay mantan sepak bola penjaga gawang dari tahun 1960-an dan 1970-an. . Dia membantu tim nasional Uruguay untuk lolos ke semifinal dari Piala Dunia 1970, di mana charrúas dihentikan oleh akhirnya juara, Brasil.Ia terpilih sebagai penjaga gawang terbaik dari turnamen.
Ia mungkin paling terkenal sebagai penjaga yang jatuh untuk Pelé 's sensasional trik di Final Piala Dunia 1970 ketika ia membiarkan bola melewati menjalankan satu Mazurkiewicz dan ia berlari yang lain, sebelum hampir mencetak dengan tembakan saat ia menoleh ke belakang ke arah tujuan.
Lev Yashin, penjaga gawang dianggap terbaik sepanjang masa mengatakan Ladislao adalah penggantinya.. Mazurkewicz menghabiskan hari-harinya sebagai seorang pelatih bagi penjaga gawang untuk Peñarol. . Dia adalah keturunan Polandia sepanjang salah seorang kerabat. Beberapa orang dan penggemar menganggapnya sebagai penjaga gawang Uruguay yang terbaik dan salah satu yang terbaik datang dari Amerika. Dengan Penarol ia memenangkan 5 kejuaraan nasional serta Copa Libertadores kemudian pada tahun 1966 Copa Intercontinental bermain melawan Real Madrid menang dengan agregasi 4-0.Selama karir internasional 1965-1974, Mazurkiewicz mendapatkan total dari 44 penampilan bersama tim nasional Uruguay

Piala Dunia 1974 di Jerman Barat


Jan Tomaszewski (Polandia)


Piala Dunia 1978 di Argentina

Ubaldo Fillol (Argentina)


Piala Dunia 1982 di Spanyol

Dino Zoff (Italia)

Dino Zoff (lahir 28 Februari 1942) adalah penjaga gawang Tim nasional sepak bola Italia dan pemain tertua yang pernah menjuarai Piala Dunia FIFA, ketika ia menjadi kapten Italia pada Piala Dunia FIFA 1982 di Spanyol, saat berumur 40 tahun.
Ia mempertahankan rekor terlama tanpa kebobolan dalam turnamen internasional (1142 menit) antara 1972 dan 1974. Dengan 112 penampilan ia adalah yang ketiga terbanyak setelah Paolo Maldini dan Fabio Cannavaro

Piala Dunia 1986 di Meksiko

Harald Schumacher (Jerman)

Harald Anton Schumacher (lahir 6 Maret 1954) merupakan mantan pemain sepak bola berkebangsaan Jerman. Dia pernah bermain untuk klub utamanya seperti 1. FC Köln, FC Schalke 04, Fenerbahçe SK, FC Bayern München, dan Borussia Dortmund

Piala Dunia 1990 di Italia
Sergio Goycoechea (Argentina)

Goycochea adalah pengganti Nery Pumpido baik di River Plate dan di tim nasional Argentina, dan mendapatkan terobosan besar dalam Piala Dunia 1990, ketika Pumpido terluka melawan Uni Soviet.Goycochea kemudian menjadi penjaga gawang utama,Dalam tendangan penalti dalam pertandingan babak perempat final melawan tim Yugoslavia, Dalam pertandingan semifinal melawan Italia, ia menyelamatkan tendangan penalti di tendangan penalti dari pemain Roberto Donadoni dan Aldo Serena. Ia memenangkan permainan-tendangan penalti di final Piala Dunia 1990 melawan Jerman, yang kalah 0-1 argentina. Dia terpilih sebagai penjaga gawang di Piala's All-Star Team.


René Higuita (lahir di Medellín, 27 Agustus 1966; umur 44 tahun), kiper Kolombia yang dijuluki “El Loco” atau Si Gila ini, memang merupakan sosok penjaga gawang kontroversial[rujukan?]

Aksinya yang sering keluar jauh dari area pertahanan bahkan ikut serta dalam mengambil tendangan bebas maupun penalty memang sulit untuk dilupakan. Aksinya yang paling menawan adalah Scorpion Kick, kondisi di mana ketika melompat badan ditekuk ke belakang dan kaki ditarik melengkung, menahan tendangan Jamie Redknapp pada pertandingan persahabatan melawan Inggris, September 1995.

Higuita bermain cukup cemerlang ketika membela Tim Nacional Medellin Coloumbia pada Final Piala Toyota di Tokyo tahun 1989 berhadapan dengan Juara Eropa AC Milan, meski Nacional Medellin akhirnya kalah 0-1 setelah melalui perpanjangan waktu.

Pada Piala Dunia setahun kemudian di Italy 90′ Higuita kembali dipercaya mengawal mistar Tim Nasional Kolombia dan berhasil maju ke Perdelapan Final, hingga “malapetaka” itupun datang. Berhadapan dengan Singa Afrika Kamerun di perdelapan Final Higuita terlihat meredam kebiasaannya untuk keluar jauh dari mistarnya. Namun setelah Roger Milla berhasil menggetarkan jala kolombia pada perpanjangan waktu babak pertama, Higuita kembali keluar jauh dari gawangnya. Namun hal itu justru memperparah keadaan karena blunderHiguita ketika sedang menguasai bola dapat dicuri oleh Milla untuk menciptakan gol keduanya pada pertandingan itu sekaligus memupus peluang Kolombia untuk maju ke Perempat Final.

Sumber :http://forum.vivanews.com/showthread.php?t=90292
»»  BERIKUTNYA...

FOTO KISAH BURUNG YANG MENGHARUKAN

Kisah yang sangat mengharukan dalam kehidupan Burung..bagaimana denagan Anda?


Seekor burung betina terkapar di pelataran dengan kondisi tubuh yang parah.
Pasangan jantannya membawakan makanan kepada sang betina dengan kasih sayang dan haru.
Ketika sang jantan sedang memberi makan kepadanya, tak lama kemudian sang betina mati terkulai. Sang jantan sangat terpukul dan berusaha mengangkatnya.
Sang burung jantan akhirnya menyadari bahwa pasangan yang dicintainya telah mati. Ia kemudian “menangis” di hadapan pujaannya yang telah mati
Sambil berdiri di samping tubuh sang burung betina, sang jantan kemudian “berteriak” dengan suara yang sangat menyedihkan.
Akhirnya sang burung jantan menyadari bahwa pasangan yang dicintainya telah meninggalkannya dan tak akan bisa hidup kembali bersamanya. Ia berdiri disamping tubuh sang betina dengan sedih dan duka yang mendalam.

Pasangan burung ini dikabarkan diambil fotonya di suatu wilayah di negara Republik Ukraina, saat burung jantan tersebut sedang berusaha menyelamatkan pasangan betinanya. Jutaan orang di Amerika dan Eropa meneteskan air matanya setelah menyaksikan foto-foto ini

Sumpah saya juga ikut menagis saat melihat adegan ini ..

Sumber :http://ditonews.blogspot.com/2011/03/foto-kisah-burung-yang-mengharukan.html
»»  BERIKUTNYA...

Stadion yang mirip Gelora Bung Karno







Ini nih kembarannya....
Stadion Luzhniki






Stadion Utama Gelora Bung Karno dibuka pada 1962. Stadion dengan kapasitas sekitar 88 ribu penonton ini punya riwayat 'politik' cukup unik.

Pada tahun 1956 Bung Karno melakukan kunjungan kenegaraan ke Uni Sovyet. Indonesia ketika itu memang relatif dekat dengan negara-negara Blok Timur. Bung Karno sempat berpidato di Stadion Luzhniki, Moskow, di hadapan ratusan ribu warga Moskow.Sovyet, kata Bung Karno saat itu adalah, "Saudara yang jauh di mata tapi dekat di hati."

Pulang dari Sovyet, Bung Karno berkeinginan membangun stadion serupa dengan Luzhniki. Maka dirancanglah stadion ini. Anggaran pembangunannya pun merupakan utang dari Sovyet sebesar 12,5 juta dolar AS yang baru dikucurkan tahun 1958. Kantor berita Rusia, RIA Novosti, dalam artikelnya mengklaim kalau pembangunan Stadion Buang Karno juga melibatkan arsitek Sovyet dan tukang-tukang bangunan dari Sovyet.

Lepas dari Orde Lama, nama stadion ini diubah menjadi Stadion Senayan. Salah satu tujuannya adalah untuk menghilangkan 'bau-bau' Soekarno. Nama Bung Karno akhirnya 'dikembalikan' pada reformasi melalui keputusan presiden.
Sumber :http://forum.vivanews.com/showthread.php?t=96133
»»  BERIKUTNYA...